Home Ekonomi Politik Nasional Daerah Hukrim Gaya Hidup Internasional Indeks
Follow Us ON :
 
Pemkab Meranti Terus Perkuat Sinergitas Bersama BPJS Kesehatan
Jumat, 19-04-2024 - 09:14:01 WIB
Pemkab Meranti Terus Perkuat Sinergitas Bersama BPJS Kesehatan
TERKAIT:
   
 

MERANTI , LiputanOnline.com - Pemerintah Kabupaten Kepulauan Meranti dan Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Kesehatan, terus memperkuat sinergitas guna memberikan jaminan kesehatan kepada masyarakat secara maksimal.

Untuk itu, BPJS Kesehatan Cabang Dumai bersama pihak terkait di wilayah Kabupaten Kepulauan Meranti menggelar Forum Komunikasi Para Pemangku Kepentingan semester 1 tahun 2024, di Ruang Rapat Melati Kantor Bupati, Selatpanjang, Kamis (18/4/2024).

Sekretaris Daerah Kepulauan Meranti Bambang Suprianto mengatakan, untuk menyukseskan program JKN-KIS agar dapat dirasakan masyarakat, perlu adanya sinergi pemerintah daerah dengan stakeholder. Sinergitas dilakukan guna mengetahui sejumlah hambatan dan permasalahan yang perlu menjadi perhatian, bukan hanya dari BPJS Kesehatan itu sendiri, tapi juga dari seluruh stakeholder.

”Kolaborasi menjadi sangat penting guna mendorong masyarakat untuk ikut mendaftarkan diri dan membayar iuran peserta JKN- KIS. Mari kita sama-sama berpartisipasi, memberikan saran serta solusi terhadap berbagai kendala yang dihadapi," kata Bambang.

Dia menyebutkan, forum itu merupakan dapat digunakan untuk mengetahui kebijakan terbaru BPJS Kesehatan. Baik itu mekanisme pendaftaran, pembayaran maupun penunggakan.

"Khusus di dinas sosial, ada beberapa data terbaru, saya berharap ada daftar tunggu atau database, supaya nanti bisa dilakukan perbaikan dan penyempurnaan," ujarnya.

Lebih lanjut Bambang menyampaikan, Pemkab Kepulauan Meranti terus memastikan adanya jaminan kesehatan dan akses layanan kesehatan bagi masyarakat. Begitu juga dengan keikutsertaan kepala desa dan perangkat desa di Kepulauan Meranti.

"Saya berharap Dinas PMD dapat memberi informasi dan mensosialisasikan kepada seluruh kepala desa agar ini bisa cepat terealisasi sehingga semester depan tidak membahas ini lagi," ungkap Sekda Bambang.

Sementara itu, Kepala Cabang BPJS Kesehatan Dumai Bernat Sibarani mengatakan, pertemuan tersebut merupakan forum untuk saling berkomunikasi, diskusi, dan update informasi.

“Sekaligus kami meminta masukan terkait pelaksanaan Jaminan Kesehatan Nasional, baik dari sisi coverage maupun kualitas layanan," jelasnya.

Dia menyebutkan, Presiden telah mengeluarkan Inpres no 1 tahun 2022, guna mengambil langkah-langkah untuk melakukan optimalisasi program jaminan kesehatan nasional. Pendanaan untuk optimalisasi pelaksanaan program Jaminan Kesehatan Nasional dibebankan pada APBN, APBD, dan sumber lain yang sah dan tidak mengikat sesuai dengan ketentuan peraturan perundang-undangan.

"Untuk itu kita menyarankan Pemkab Kepulauan Meranti bisa mendaftarkan kepada desa dan perangkat desa di program JKN," harapnya.

Hadir dalam rapat tersebut, Kepala BPKAD Irmansyah, Kadis Dukcapil Satria Widodo, Kadis Koperasi UMKM dan Tenaga Kerja T. Arifin, Kadis PMD Asrorudin, dan Kadis Sosial Kamisah, perwakilan Dinas Kesehatan, serta Kepala Kabupaten (Kakab) BPJS Kesehatan Kepulauan Meranti Ruriz Akbar dan jajaran.

Editor:Redaksi




 
Berita Lainnya :
  • Penurunan Angka Stunting di Kuansing, TPPS Mengadakan Rapat Penilaian Kinerja Stunting
  • Bupati Meranti Hadiri Rapat Koordinasi Kades se-Provinsi Riau
  • Wabup Rohil Pimpin Secara Langsung Acara FGD Penyusunan Peta Potensi Investasi Rohil
  • Sekda Rohil Mengikuti Focus Group Discussion
  • Tabligh Akbar ujung batu dipadati ribuan jamaah
  •  
    Komentar Anda :

     
    + Indeks Berita +
    01 Penurunan Angka Stunting di Kuansing, TPPS Mengadakan Rapat Penilaian Kinerja Stunting
    02 Bupati Meranti Hadiri Rapat Koordinasi Kades se-Provinsi Riau
    03 Wabup Rohil Pimpin Secara Langsung Acara FGD Penyusunan Peta Potensi Investasi Rohil
    04 Sekda Rohil Mengikuti Focus Group Discussion
    05 Tabligh Akbar ujung batu dipadati ribuan jamaah
    06 Pemkab. Muara Enim Kembali Raih WTP ke-11 Kali Berturut-turut Atas LKPD 2023
    07 Penadah CPO PT SAM II Diadili di PN Pasir Pangaraian, Akibat Manipulasi Timbangan CPO
    08 Carnaval Lancang Kuning Di Pekanbaru, Mulai Digelar Malam Ini
    09 Buron Korupsi Program Penanggulangan Kemiskinan Kota Pekanbaru Ditangka
    10 Firmansyah Bakal Calon Bupati Muara Enim Kembalikan Formulir Ke Partai Nasdem
    11 Sekda Kuansing Melantik 5 Penjabat Kepala Desa
    12 Pemkab Kuansing Gelar Upacara Peringatan Hari Pendidikan Nasional
    13 Pemkab Meranti Menggelar Upacara Hardiknas Tahun 2024
    14 Bupati Meranti Didampingi Kepala Dinas Pertanian Bersilahturahmi Bersama Wakil Menteri Pertanian
    15 Sekda Muara Enim Pimpin Upacara Peringatan Hari Pendidikan Nasional Tingkat Kabupaten Muara Enim
    16 Wabup Rohul hadiri lomba Gondang berogong di Ramhil
    17 NPCI Rohul Siap berlomba di Peparnas Sumatra Utara
    18 Rencana Pergantian Dinilai Langgar Aturan,Wakil Ketua II DPRD Lampung Utara Siap Lakukan Upaya Hukum
    19 Ingin Majukan Perkampungan, Ini Calon Bupati Rohil Dari Anggota DPRD Riau
    20 Pilkada Di Depan Mata Nasdem Rohil Buka Pendaftaran Bacakada 2024
    21 Acara Rangkaian Raker Komwil I Apeksi di Pekanbaru Akan Berlangsung Selama 5 Hari
    22 Wabup Rohul Berikan apresiasi pada guru dihari pendidikan nasional
     
     
    Galeri Foto | Advertorial | Indeks Berita
    Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Tentang Kami | Info Iklan
    © PT.RAFAEL LIPUTAN ONLINE PERS - LIPUTANONLINE.COM - AKTUAL & TERPERCAYA