Keluarga Besar Luhak Agam Adakan Tabliq Akbar dan Penyerahan Santunan Anak Yatim dan Duafa
Kamis, 04-08-2022 - 07:31:40 WIB
 |
Keluarga Besar Luhak Agam Adakan Tabliq Akbar dan Penyerahan Santunan Anak Yatim dan Duafa. |
Kuansing, LIPUTANONLINE.COM - Ikatan Keluarga Luhak Agam (IKLA) Rumah Gadang Saiyo (RGS) Kabupaten Kuantan Singingi adakan Tablik Akbar dan penyerahan santunan Anak Yatim dalam rangka memperingati Tahun Baru Islam 1 Muharram 1444 H Rabu (3/8/2022) di Sekretariat IKLA desa Beringin Taluk Kuantan.
Ketua IKLA Kabupaten Kuantan Singingi Wendy Texa Fornia, SH MKn Datuak Maruhun Sati kepada Liputan Online. Com mengatakan dalam sambutannya mengajak seluruh kelurga besar IKLA Kuansing, selalu menjaga tali silaturahmi baik sasama warga Ikla maupun dengan keluarga besar Ikatan Keluarga Minang Riau di Kuantan Singingi.
" Saya, mengajak, Dunsanak sagalonyo, mari kita tingkatkan tali silaturahmi Kita, di perantauan khususnya keluarga besar Ikla di Kuantan Singingi, " ujar Datuak.
Dijelaskan Datuak, sejak IKLA berdiri 19 Maret 2022 Pengurus IKLA telah menyusun program baik bulanan maulun program tahunan.
Program bulanan IKLA telah mengadakan pertamuan setiap bulan, wujud dari usaha menjaga tali silaturahmi di Kuantan Singingi. Selain itu IKLA juga memiliki program sosial kemasyarakatan seperti bantuan anak yatim, Fakir miskin dan orang jompo. Pasa bulan ramadhan IKLA memiliki program buka puasa bersama sekaligus bagi takjil- bagi takjil.
" Dalam tahun 2022 ini, IKLA telah melaksanakan berbagai program kemasyarakatan seperti penyembelihan hewan kurban di hari raya idul adha, santunan anak yatim, dan buka puasa bersama serra berbagi takjl. Itu program yang sudah di realisasikan tahun ini, " Ungkap Datuak.
Malam ini, sambung Datuak tah terlaksana Tabliq Akbar memperingati 1 Muharam 1444 H,sekaligus menyerahkan santunan untuk anak yatim yang merupakan infak atau sedekah dari anggota IKLA Kuantan Singingi selama 1 tahun, " Ucap Datuk.
Adapun jumlah santunan yang diserahkan sebanyak 18 orang anak yatim, 7 orang anak yatim masih sekolah tingkat SLTA, 5 orang yingkat SMP, dan 5 orang tingkat SD. 3 orang tingkat TK, " Jelas Datuk
Santunan yang terkumpul dari ratusan warga IKLA di Kuansing serahkan dalam bentuk perlengkapan sekolah, seperti baju sekolah, dan perlengkapan sekolah.
"Dengan momen ini, mudah mudahan bisa mendekatkan diri Kita kepada Allah SWT, dan meningkatkan ukhuwah sesama perantau luhak Agam di Kuansing," Tutup Datuk.(Zul)
Komentar Anda :