Home Ekonomi Politik Nasional Daerah Hukrim Gaya Hidup Internasional Indeks
Follow Us ON :
 
Diduga Lakukan Banyak Pelanggaran Hukum, Yayasan Pendidikan Dharma Tunas Bangsa Disomasi
Jumat, 30-07-2021 - 14:33:17 WIB
Diduga Lakukan Banyak Pelanggaran Hukum, Yayasan Pendidikan Dharma Tunas Bangsa Disomasi
TERKAIT:
   
 

PEKANBARU, LIPUTANONLINE.com - Organisasi Wartawan dari Solidaritas Pers Indonesia (SPI) bersama elemen anti korupsi dari LSM Komunitas Pemberantas Korupsi, resmi melayangkan surat somasi kepada Yayasan Pendidikan Dharma Tunas Bangsa di Jalan Lokomotif Komplek Jondul Blok S No. 1-10 Pekanbaru, Kamis, (29/07/2021) siang terkait sejumlah pelanggaran yang diduga terjadi di yayasan tersebut bertahun-tahun.

Ketua Umum SPI, Suriani Siboro dalam keterangan Pers-nya mengatakan, pihaknya mempertanyakan kapasitas Hendra Saputra Silitonga yang menyatakan diri sebagai Ketua di Yayasan Tunas Bangsa sesuai bukti perihal surat yang diterima Solidaritas Pers Indonesia pada tanggal 19 Juli 2021 lalu.

Ia juga menegaskan, pihak yang dianggap bertanggungjawab atas permasalahan sejumlah dugaan penyelewengan keuangan negara yang diduga terjadi bertahun-tahun di yayasan itu adalah pihak Pembina Yayasan Pendidikan Dharma Tunas Bangsa, Susanto alias Acai dan kawan-kawan.

“Dari kesimpulan dan analisa kami terhadap sejumlah bukti dugaan penyimpangan dan penyelewengan di Yayasan tersebut, pihak yang Kami anggap bertanggungjawab adalah Pembina Yayasan, Susanto dan kroninya. Sehingga kemaren siang, Kamis (29/07/2021), resmi kami ajukan Somasi kepada pihak Pembina dan Bendahara Yayasan,” katanya, Jum’at (30/07/2021) di Sekretriat SPI, Jalan Pattimura No. 40 A Kota Pekanbaru.

Lebih lanjut, pihaknya memberikan batas waktu selama tiga (3) hari kepada pihak Pembina dan Bendahara Yayasan Pendidikan Dharma Tunas Bangsa untuk dapat mengklarifikasi terkait dengan isi kesimpulan analisa sesuai fakta dan/atau bukti-bukti yang terjadi.

Apabila tidak menemui titik terang, maka pihaknya bersama aktivis anti korupsi yang didukung oleh beberapa kuasa hukum (Pengacara) organisasi, siap membawa berbagai topik perkara tersebut keranah hukum termasuk menggugat Yayasan Pendidikan Dharma Tunas Bangsa tersebut demi kepentingan para pihak yang telah memberi surat pernyataan resmi dan surat khusus pada SPI dan DPP Komunitas Pemberantas Korupsi pada tanggal 23 Juli 2021 lalu.

“Yang kami minta dari mereka (Yayasan-red), agar memberi keterangan dan data konkrit, sesuai bukti peristiwa dugaan penyelewengan keuangan Negara dalam pengelolaan dana Bos, penggelembungan jumlah siswa/i (Murid) PAUD demi mendapat bantuan operasional pendidikan (BOP) dari Pemerintah, indikasi pelanggaran dalam pendirian unit bangunan rumah tempat tinggal Type 147 menjadi tempat Sekolah Yayasan Pendidikan Dharma Tunas Bangsa tanpa izin (10 unit ruko), dan dugaan pemutusan hubungan kerja/pemecatan terhadap beberapa Guru secara sepihak oleh yayasan tersebut,” jelasnya.

“Kalau memang dalam jangka 3 hari kedepan tidak ada jawaban dari mereka baik tertulis ataupun lisan, kami dari SPI bersama LSM anti korupsi sepekat mengambil langkah-langkah hukum,” tandasnya.

Menanggapi hal ini, seluler Pembina Yayasan Pendidikan Dharma Tunas Bangsa, Susanto saat dihubungi Wartawan mengatakan, “Kalau tentang itu, langsung konfirmasi sama ketua yayasan pak Hendra. Karena Saya lagi rapat, tutupnya.

Sementara itu, Hendra Saputra Silitonga saat seluler pribadinya dihubungi media, tak diangkat.(/**Tim/TR)




 
Berita Lainnya :
  • Madri Daud:Sangat Penting Buat Pemerintah Daerah dan Masyarakat Memahami Makna Penting
  • Bupati Meranti Menghadiri Upacara Peringatan Hari Otoda XXVIII Tahun 2024
  • Asisten III Meranti Menghadiri Perpisahan Siswa/i MAN Sakti
  • Pemko Pekanbaru Gelar Upacara Peringatan Hari Otonomi Daerah ke-28
  • Jambore PKK Tingkat Kota Pekanbaru Tahun 2024 Akan Berlangsung Meriah
  •  
    Komentar Anda :

     
    + Indeks Berita +
    01 Madri Daud:Sangat Penting Buat Pemerintah Daerah dan Masyarakat Memahami Makna Penting
    02 Bupati Meranti Menghadiri Upacara Peringatan Hari Otoda XXVIII Tahun 2024
    03 Asisten III Meranti Menghadiri Perpisahan Siswa/i MAN Sakti
    04 Pemko Pekanbaru Gelar Upacara Peringatan Hari Otonomi Daerah ke-28
    05 Jambore PKK Tingkat Kota Pekanbaru Tahun 2024 Akan Berlangsung Meriah
    06 Bupati Meranti Diwakili Sekda Ikut Meresmikan Kantor Cabang Bank Panin Selatpanjang
    07 Bupati Meranti Diwakili Asisten I Membuka Gelar Karya P5 Kasih Maitreya
    08 Pj Walikota Pekanbaru Ingin Insentif ASN Pulih
    09 Pemko Pekanbaru Menggesa Proses Penyerahan Aset Jalan ke Pemprov Riau
    10 Paripurna Istimewa Yang Tidak Korum Dibanjiri Interupsi di Luar Agenda Sidang
    11 Wabup Indra Gunawan Hadiri prosesi adat jalang monjalang mamak
    12 Rektor UPP Rohul Wisudakan 425 Mahasiswa
    13 Ketua DPRD Wansori Sambangi Kediaman Pasien Pauzi Ramadhan Setelah Dirawat RS Urip Sumoharjo
    14 Pemkab Rohul Jadwal Keberangkatan JCH Calon Haji Tahun 2024
    15 Kejari Bersama Diskominfo Gelar Pelatihan Jurnalistik Bagi Staff
    16 Lakukan Uji Kompetensi Wartawan Angkatan XXIII, Terlaksana Di Pekanbaru
    17 Kecelakaan Maut Di Tol Pekanbaru - Dumai, Tewaskan Dua Orang
    18 Harapan Plt Kakan Kemenag Pekanbaru:Siswa Madrasah Diharapkan Terus Tingkatkan Prestasi
    19 Cegah Inflasi Pasca Lebaran, Pj.Bupati Subsidi Harga Bawang Merah dan Ikan
    20 Bupati Meranti Menghadiri Pembukaan MTQ ke-42 Tingkat Provinsi Riau
    21 Sentra UMKM Targetkan Sudah Launching Pertengahan Mei
    22 Asisten II Kota Pekanbaru Meresmikan Rumbai Food Paradise
     
     
    Galeri Foto | Advertorial | Indeks Berita
    Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Tentang Kami | Info Iklan
    © PT.RAFAEL LIPUTAN ONLINE PERS - LIPUTANONLINE.COM - AKTUAL & TERPERCAYA