Home Ekonomi Politik Nasional Daerah Hukrim Gaya Hidup Internasional Indeks
Follow Us ON :
 
Wawako Pekanbaru Menyampaikan Hut Ke-71 Satpol PP,Harus Jadi Contoh dalam Penegakan Disiplin
Selasa, 09-03-2021 - 14:06:27 WIB
Hut Ke-71 Satpol PP, Wawako Pekanbaru: Harus Jadi Contoh dalam Penegakan Disiplin
TERKAIT:
   
 

PEKANBARU, LIPUTANONLINE.com - Pemerintah Kota (Pemko) Pekanbaru menggelar upacara HUT ke-71 Satuan Polisi Pamong Praja (Sat Pol PP) dan HUT ke-59 Satuan Perlindungan Masyarakat (Satlinmas), Senin (8/3). Upacara digelar di halaman Mal Pelayanan Publik (MPP) Pekanbaru dipimpin inspektur upacara Wakil Walikota (Wawako) Pekanbaru Ayat Cahyadi SSi.

"Alhamdulillah hari ini kita bisa mensyukuri hari Jadi Satpol PP dan Satlinmas. Sebelumnya pada tanggal 3 Maret 2021 lalu sudah dilaksanakan secara virtual bersama Mendagri," ujar Wawako, Senin (8/3).

Wawako berpesan kepada jajaran Satpol PP untuk meningkatkan profesionalisme dalam penegakkan aturan terutama di masa pandemi Covid-19. Sumbangsih penting Satpol PP dalam operasi yustisi bersama TNI/ Polri dan tim Satgas patut diapresiasi.

"HUT Satpol PP ke 71 pada 2021, aparat Satpol PP kota Pekanbaru diharapkan agar meningkatkan profesionalisme. Kita sementara ada dalam kondisi pandemi Covid-19 dengan menegakkan aturan saat pelaksanaan operasi yustisi, namun dengan tegas dan santun," katanya.

Dia menambahkan, tantangan yang dihadapi pemerintah di masa pandemi Covid -19 semakin berat. Peranan Satpol PP bersama tim Satgas lainnya dalam operasi yustisi memberikan manfaat yang baik.

"Saya tekankan betul, titip kepada rekan-rekan masalah kualitas ini, jangan berhenti untuk berlatih, baik berlatih tentang hal-hal attitude yang dasar seperti masalah sikap, penampilan yang bagus dan rapi, memiliki kemampuan profesional yang baik, tidak kasar. Satpol PP harus menjadi contoh penegakan disiplin," kata Wawako.

Wawako berpesan, membangun kualitas organisasi dan SDM sangat penting dilakukan untuk mendapatkan kepercayaan dan legitimasi dari publik. Untuk itu, tambahnya, pengembangan diri perlu dilakukan melalui berbagai cara seperti melakukan studi kasus.

"Seperti pesan Kemendagri, Satpol PP juga perlu latihan-latihan yang di luar, outdoor, lakukan juga yang indoor dalam bentuk case study. Studi kasus dalam bentuk kelompok itu harus rajin dilakukan, mungkin mingguan, itu akan membangun kualitas yang lebih baik dan profesionalisme," ujarnya.

Di samping itu, Satpol PP dan Satlinmas, selain menjadi mitra aparat keamanan, dan mengemban fungsi pelaksanaan penegakan Peraturan Daerah (Perda) juga memiliki peranan untuk melindungi dan memberikan rasa aman bagi masyarakat.

Oleh karenanya, Wawako juga menekankan agar pengetahuan dan kemampuan khusus perlu dikembangkan untuk mewujudkan organisasi yang berkualitas dan dipercayai publik.(Disfo)




 
Berita Lainnya :
  • Kuansing Raih Peringkat Keempat dalam Lomba MTQ Tingkat Provinsi Riau,Bupati Kuansing Beri Apresiasi
  • Pemkab Meranti Apresiasi Lokakarya Panen Hasil Belajar PGP
  • Bupati Meranti Menyambut Kepulangan Kafilah Usai Ikuti MTQ ke-42 Provinsi Riau
  • Polsek Kuantan Mudik Berhasil Tangkap Dua Pelaku Pencurian Buah Sawit
  • Pemkab Meranti Ucapkan Selamat Hari Jadi Kota Dumai ke-25 Tahun 2024
  •  
    Komentar Anda :

     
    + Indeks Berita +
    01 Kuansing Raih Peringkat Keempat dalam Lomba MTQ Tingkat Provinsi Riau,Bupati Kuansing Beri Apresiasi
    02 Pemkab Meranti Apresiasi Lokakarya Panen Hasil Belajar PGP
    03 Bupati Meranti Menyambut Kepulangan Kafilah Usai Ikuti MTQ ke-42 Provinsi Riau
    04 Polsek Kuantan Mudik Berhasil Tangkap Dua Pelaku Pencurian Buah Sawit
    05 Pemkab Meranti Ucapkan Selamat Hari Jadi Kota Dumai ke-25 Tahun 2024
    06 Meranti Berhasil Raih Peringkat ke-8 pada MTQ Tingkat Provinsi Riau
    07 Kota Pekanbaru Berhasil Raih Juara Umum dalam Lomba MTQ ke-42 Tingkat Provinsi Riau
    08 Babinsa dan Bhabinkamtibmas Mendapat Insentif dari Pemko Pekanbaru Tahun 2024
    09 Bupati Meranti Terima Penghargaan dari IAM Kategori Most Inspiring Figure 2024
    10 Bupati Kuansing Gelar Audiensi Masyarakat di Desa Talontam
    11 Bupati Kuansing Gelar Rapat Koordinasi Bersama LAMR
    12 Madri Daud:Sangat Penting Buat Pemerintah Daerah dan Masyarakat Memahami Makna Penting
    13 Bupati Meranti Menghadiri Upacara Peringatan Hari Otoda XXVIII Tahun 2024
    14 Asisten III Meranti Menghadiri Perpisahan Siswa/i MAN Sakti
    15 Pemko Pekanbaru Gelar Upacara Peringatan Hari Otonomi Daerah ke-28
    16 Jambore PKK Tingkat Kota Pekanbaru Tahun 2024 Akan Berlangsung Meriah
    17 Bupati Meranti Diwakili Sekda Ikut Meresmikan Kantor Cabang Bank Panin Selatpanjang
    18 Bupati Meranti Diwakili Asisten I Membuka Gelar Karya P5 Kasih Maitreya
    19 Pj Walikota Pekanbaru Ingin Insentif ASN Pulih
    20 Pemko Pekanbaru Menggesa Proses Penyerahan Aset Jalan ke Pemprov Riau
    21 Paripurna Istimewa Yang Tidak Korum Dibanjiri Interupsi di Luar Agenda Sidang
    22 Wabup Indra Gunawan Hadiri prosesi adat jalang monjalang mamak
     
     
    Galeri Foto | Advertorial | Indeks Berita
    Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Tentang Kami | Info Iklan
    © PT.RAFAEL LIPUTAN ONLINE PERS - LIPUTANONLINE.COM - AKTUAL & TERPERCAYA