Home Ekonomi Politik Nasional Daerah Hukrim Gaya Hidup Internasional Indeks
Follow Us ON :
 
Tabungan Warga Rp51 Juta, Kuras Oknum ASN Non Aktif di Bengkalis
Senin, 17-08-2020 - 20:44:20 WIB

TERKAIT:
   
 

BENGKALIS, Liputanonline.com - Salah seorang oknum Aparatur Sipil Negara (ASN) Pemkab Bengkalis non aktif, ZF alias Opa (34) berhasil diringkus tim Opsnal Reskrim Polsek Bengkalis setelah melakukan aksi pencurian dompet warga yang disimpan di jok sepeda motor, pada Sabtu (15/8/2020).

Akibat pencurian tersebut korban menderita kerugian sebesar Rp 51 juta lebih.Hal itu terungkap saat Kapolres Bengkalis AKBP Hendra Gunawan menggelar press rilis, Senin (17/8/2020).

Kapolres menyampaikan peristiwa tersebut terungkap ketika korban warga Bantan, Katemi, mencurigai adanya SMS banking dari Bank BRI yang masuk ke ponselnya. Padahal dirinya tidak melakukan transaksi apapun.

Transaksi pengiriman/transfer sebanyak dua kali, yang pertama sebesar Rp3.450.000,- dan yang kedua sebesar Rp30.000.000,-. Karena merasa tidak pernah melakukan transaksi tersebut, korban kemudian mencari dompetnya, yang disimpan di bawah jok sepeda motor Scoopy miliknya.

Ternyata dompet yang berisi kartu ATM Bank Riau Kepri dan kartu ATM Bank BRI dan surat-surat lainnya sudah tidak ada lagi.

Kemudian Korban mendatangi Bank BRI cabang Bengkalis dan Bank Riau Kepri, setelah melakukan pengecekan saldo ternyata hasil rekening koran dan laporan transaksi di Bank tersebut, uangnya telah telah habis ditarik tunai dan ada yang ditransfer ke rekening lain.

“Atas kejadian tersebut, korban menderita kerugian lebih kurang Rp51.350.000 dan korban melaporkan ke Polsek Bengkalis,” ujar Kapolres.

Kronologis kejadian, pada hari Selasa (11/8/2020) sekitar pukul 17.00 WIB pelaku melakukan pencurian barang berupa dompet dalam jok sepeda motor yang berisi Kartu ATM Bank Riau Kepri, Kartu ATM Bank BRI, SIM, Kartu PGRI, dan surat-surat lainnya di Jl. Sudirman Pelabuhan Bandar Sri laksamana Bengkalis. Pada hari yang sama sekitar pukul 18.30 WIB pelaku melakukan pengambilan uang secara tunai di mesin ATM Bersama Bank Mandiri di depan Swalayan paceka Jl Kelapapati Darat sebanyak 12 kali pengambilan sejumlah Rp 13.500.000,- dengan menggunakan kartu ATM Bank Riau Kepri milik korban.

Masih menurut Kapolres, pada hari Rabu tanggal (12/8/2020) sekitar pukul 01.00 WIB pelaku melakukan pengambilan uang secara tunai di mesin ATM Bersama Bank BRI di depan Hotel Pantai Marina Jl Yos Sudarso sebanyak 5 kali pengambilan sejumlah Rp4.400.000, dengan menggunakan kartu ATM Bank Riau Kepri milik korban.

Kemudian pada hari Rabu (12/8/2020) sekitar pukul 06.17 WIB pelaku melakukan transfer ke rekening Bank BRI Rekening : 5426-01-015946-53-7 milik inisial TLT sebanyak 2 kali transfer sejumlah Rp 33.450.000 yang menggunakan kartu ATM Bank BRI milik korban. TLT merupakan pacar pelaku yang tinggal di Siak Kecil.

Tersangka sambung Kapolres merupakan residivis tiga kali keluar masuk penjara, yaitu tahun 2014 tindak pidana narkotika vonis 1 tahun penjara, tahun 2016 tindak pidana pencurian vonis 6 bulan penjara, dan terakhir 2018 lalu juga tindak pidana pencurian dengan vonis 3 tahun penjara dan bebas dari menjalankan hukuman pada bulan November 2019.

Kapolres mengatakan, mudahnya pelaku menggunakan ATM milik korban karena PIN ATM korban menggunakan tanggal lahir korban.

“Kita mengimbau kepada masyarakat untuk tidak membuat PIN ATM menggunakan tanggal lahir, dan juga hindari menyimpan dompet dan barang berharga lainnya di jok motor,” harap Kapolres.



Editor   :Rius H.
Sumber:CAKAPLAH.COM



 
Berita Lainnya :
  • LAMR Meranti Mediasi Kasus Salah Tangkap, Kapolres AKBP Kurnia di Anugerahi Tanjak
  • Bentuk Panitia Penjaringan Calon Bupati dan Wakil Bupati Lampung Utara DPC Partai Demokrat
  • Penutup Safari Ramadhan, Wabup Rohul kunker di masjid jamiatul Mukarromah Desa Suka Maju
  • Kejari Rohul Bersama IAD Daerah Rokan Hulu Berikan Bantuan Sembako Ke Panti Asuhan
  • Bupati Kuansing Menyerahkan LKPD Tahun 2023 Kepada BPK RI Perwakilan Provinsi Riau
  •  
    Komentar Anda :

     
    + Indeks Berita +
    01 LAMR Meranti Mediasi Kasus Salah Tangkap, Kapolres AKBP Kurnia di Anugerahi Tanjak
    02 Bentuk Panitia Penjaringan Calon Bupati dan Wakil Bupati Lampung Utara DPC Partai Demokrat
    03 Penutup Safari Ramadhan, Wabup Rohul kunker di masjid jamiatul Mukarromah Desa Suka Maju
    04 Kejari Rohul Bersama IAD Daerah Rokan Hulu Berikan Bantuan Sembako Ke Panti Asuhan
    05 Bupati Kuansing Menyerahkan LKPD Tahun 2023 Kepada BPK RI Perwakilan Provinsi Riau
    06 APKASI Menggelar Kegiatan Silahturahmi dan Buka Puasa Bersama
    07 Pembentukan PT TPM Baru Sebatas Perda
    08 Wabup Indra Gunawan Nyatakan Maju Sebagai Bupati Rohul 2024-2029 saat safari Ramadhan
    09 Buka Musrenbang RKPD 2025 dan RPJPD 2025-2045, Pj Bupati Tekankan 4 Prioritas Pembangunan Daerah
    10 Dukung Terwujudnya Ketahanan Pangan Nasional, Pj. Bupati Tanam Perdana Tumpang Sari Padi Gogo
    11 Wabup Indra Gunawan secara pribadi akan membantu pembangunan masjid Nurul Anwar bangun purba
    12 RAMADHAN 1445 H, KALAPAS BAHTIAR SITEPU DAN STAF BAGIKAN TAKJIL GRATIS
    13 Sekda Meranti Menghadiri Kunjungan Kerja Badan Anggaran DPR RI ke Provinsi Riau
    14 Bupati Kuansing Meresmikan Masjid Al-Hidayah Desa Kompe Berangin, Kecamatan Cerenti
    15 PPID Kota Pekanbaru Menerima Kunjungan dari KI Riau
    16 BPBD Kota Pekanbaru Menyiapkan Personel dan Sarpras Antisipasi Kebakaran Lahan
    17 Wabub Rohul Safari Ramadhan dimasjid Al-Mukhlisin Desa Suka Damai Sekaligus Memberikan Bantuan
    18 Bupati Kuansing Menggelar Rapat Koordinasi Pembangunan Bidang Pertanian
    19 Bupati Kuansing Pimpin Rapat Persiapan Pembentukan Panitia Pacu Jalur Tahun 2024
    20 Bupati Meranti Mengingatkan Masyarakat Bahaya Karhutla
    21 Sekdako Pekanbaru Sampaikan Jawaban Pemerintah Terhadap Pandangan Umum Fraksi 2024
    22 Aswarodi Dilantik Menjadi Pj Bupati Lampung Utara
     
     
    Galeri Foto | Advertorial | Indeks Berita
    Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Tentang Kami | Info Iklan
    © PT.RAFAEL LIPUTAN ONLINE PERS - LIPUTANONLINE.COM - AKTUAL & TERPERCAYA